Menjadi Travel Blogger? Kenapa Enggak?

Pesatnya perkembangan teknologi membuat bermunculannya berbagai profesi baru yang mungkin sedikit asing di telinga kita salah satunya adalah travel blogger. Travel blogger bisa didefinisikan sebagai penulis blog yang concern dalam menulis mengenai travelling baik mengulas dari sisi cerita perjalanan, makanan, penginapan dan sebagainya.
Menjadi sosial media influencer atau selebgram apalagi dengan niche travelling menjadi sebuah pekerjaan yang cukup menjanjikan untuk saat ini. Bisnis perjalanan yang semakin berkembang dan mengundang minat banyak orang untuk mencari berbagai referensi salah satunya melalui blog. 
Menjadi seorang travel blogger menawarkan peluang untuk menjelajahi sebuah dunia yang baru, tetapi sebelum terjun ke dalamnya, perlu untuk dipahami bahwa perjalanan ini tidak selalu sesederhana seperti yang terlihat di sosial media atau juga cover sebuah blog.
Peluang dalam Menjadi Travel Blogger di Masa Kini
Dengan semakin meningkatnya minat masyarakat terhadap perjalanan, permintaan untuk konten wisata juga meningkat. Orang mencari informasi dari pengalaman pribadi untuk memandu perjalanan mereka, menciptakan peluang bagi travel blogger untuk memberikan kontribusi.
Penggunaan media sosial yang meluas memberikan peluang besar bagi travel blogger. Instagram, YouTube, Tiktok dan platform lain memungkinkan mereka untuk mencapai audiens yang lebih luas dan membangun komunitas.
Banyak brand dan perusahaan pariwisata yang mencari mitra untuk promosi. Travel blogger yang memiliki audiens setia dapat menjadi aset berharga untuk kampanye pemasaran.
Menjadi travel blogger memberikan kebebasan untuk mengatur waktu dan memilih destinasi yang ingin dijelajahi. Ini memungkinkan untuk menciptakan gaya hidup yang fleksibel.
Menjadi seorang travel blogger adalah tantangan yang seru, tetapi keberhasilan tidak datang begitu saja. Berikut adalah beberapa tips and tricks untuk menjadi seorang travel blogger yang sukses :
1. Temukan Niche yang Unik 
Temukan niche atau tema spesifik yang membedakan kalian dari yang lain. Hal ini dapat membuat blog kalian akan lebih menarik dan memiliki audiens yang lebih terfokus. Namanya juga traveler pasti kerjaannya ya jalan-jalan terus. Jalan-jalan juga nggak melulu ke luar negeri ataupun luar kota, terkadang disekitar tempat tinggal terdapat sesuatu hal yang bisa dieksplor lebih lalu dikemas menjadi cerita menarik.

2. Konsisten dan Berkualitas 
Ingin blog kalian dibaca dan dikenal banyak orang? Ya kalian nggak boleh males, harus niat dan rajin menulis cerita.Konsistensi dalam memposting konten dan memberikan kualitas yang baik adalah kunci. Paling nggak dalam 1 minggu ada artikel cerita yang dibuat. Hilangin deh rasa males-males itu, toh dengan menulis kalian bisa mengasah diri sendiri untuk lebih berkembang lho. Pengikut akan lebih tertarik jika mereka tahu kapan mereka dapat mengharapkan konten baru dan dapat mempercayai kualitasnya. 

3. Bangun Komunitas 

Interaksi dengan pembaca dan pengikut sangat penting. Tanggapi komentar, berbagi pengalaman, dan bangun komunitas yang aktif di media sosial.

4. Pelajari Seni Fotografi dan Videografi 

Kemampuan dalam fotografi dan videografi akan membuat konten Anda lebih menarik. Pelajari teknik-teknik dasar untuk menghasilkan visual yang berkualitas.

5. Manfaatkan Media Sosial dengan Bijak 

Gunakan media sosial untuk mempromosikan konten Anda. Tetapi ingatlah bahwa kualitas konten tetap menjadi prioritas utama.

6. Jalin Kemitraan dan Kerjasama 

Bekerja sama dengan merek atau pariwisata lokal dapat memberikan dukungan finansial dan meningkatkan visibilitas blog Anda.

7. Jaga Etika dan Tanggung Jawab Sosial 

Selalu mematuhi etika perjalanan dan tingkatkan kesadaran tentang dampak sosial dan lingkungan dari perjalanan Anda.

Menjadi travel blogger membutuhkan kerja keras, dedikasi, dan kesabaran. Namun, dengan langkah-langkah yang tepat, ini dapat menjadi pekerjaan yang memuaskan dan memuaskan secara pribadi dan profesional. Happy blogging!

Bisa jalan-jalan terus. 
Dari karya bisa menjadi kaya. Dimulai dari hal-hal kecil seperti mulai menulis artikel yang bermanfaat bagi pembaca, bisa menambah uang saku plus memperkaya pengalaman kalian lho. Ketika hasil karya kalian diolah menjadi sesuatu yang menjual, bisa jadi kamu terpilih oleh media yang sedang mencari orang berskill. Menarik kan!
Kenal orang-orang baru. Ini alasan gue suka banget jalan-jalan kesana kemari, setiap tempat yang disinggahi pasti ada aja kenalan orang baru. Saling berbagi cerita sampai terkadang tujuan perjalanan gue ternyata sama dengan beliau dan akhirnya menjadi partner perjalanan. Perbanyak relasi itu penting! Kita hidup pasti saling membutuhkan, apalagi sebagai traveler. Keuntungannya kalian juga nggak perlu repot mencari tempat tinggal ataupun kesasar, karena kalian punya teman orang lokal yang bisa memandu setiap perjalanan.
Bisa menjadi terkenal. Rajin menulis, sering upload foto-foto traveling, ramah? Bisa-bisa aja kalian terkenal hanya dengan itu saja. Tapi semua ada proses yang harus dilalui, nggak ada yang instan. Sering ikut komunitas para penulis traveling, disana kalian akan kenal dengan orang baru sesama traveler. Mainkan gaya bahasamu dalam menulis agar menjadi ciri khasmu. Berkarya dari passionmu, bukan karena jiplak punya orang. Itu kunci pentingnya.
Paling sulit, mengatur waktu! Walaupun kalian udah jalan-jalan, pasti capek banget kan? Istirahatlah secukupnya, kumpulkan niat untuk membuat tulisan yang akan diposting di blog/ website blog kalian. Cari slot waktu yang sesuai denganmu dan mulailah menulis.
Wajib, Kudu, Harus Konsisten Menulis! Kalo kerja setengah-setengah, mau dapet apa? Ibarat pola makan sehari-hari itu harus teratur, sama halnya dengan menulis. Paling nggak kalian harus punya mindset ini. Dalam seminggu harus punya target untuk posting artikel. Jangan sampai skip nggak posting, karena kalau postingan mulai molor otomatis pembaca males juga buka blog kalian. Untuk newbie, dalam 2 minggu paling nggak ada 1 artikel yang jadi gapapa. Namanya orang belajar pasti pelan-pelan kannn.
Nggak boleh males! 
Harus Punya Beragam Kosakata. Nulis cerita udah kayak lagi curhat, bebas ngeluarin uneg-uneg yang ada diotak. Bener nggak? Hahaha. Biar kamu menjadil travel blogger panutan pembaca, bermainlah dengan kata-kata yang menarik. Rajinlah membaca buku untuk mengembangkan ilmu berbahasamu. Jadi tantangan tersendiri sebagai blogger, agar artikelnya dibaca orang dan disukai.

Anda bisa menghasilkan uang dari sponsor ynag memasang iklan di laman blog hasil review traveling. Selain puas dengan perjalanan, tabungan Anda pun bertambah, asalkan Anda dapat mengemasnya dengan tepat. 

Hal pertama yang harus Anda lakukan ialah pastikan blog Anda untuk alasan yang sesuai, dan kemas konten tentang pengalaman yang Anda dapatkan dari traveling. 

Ulasan pengalaman tersebut dapat mencakup perjalanan gratis, tentang kisaran harga traveling di berbagai lokasi, atau review kelebihan dan kekurangan suatu tempat. 

Tulislah pengalaman Anda dari hati terdalam dan membangun reputasi blog yang kredibel. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan pengikut setia yang akan terus membaca isi blog Anda. Kemudian, milikilah ciri khas.

Apabila setiap harinya Anda menuliskan berbagai hal tentang traveling, pembaca akan bingung dengan maksud blog Anda. 
Tentukanlah ciri khas blog Anda semenarik mungkin, misalnya membahas tentang tempat tinggal di Indonesia atau membahas tentang restoran murah di Indonesia.

Selanjutnya, seritakan kisah-kisah bagus. Semua orang suka cerita yang bagus. Itu sebabnya blogger perjalanan yang bercita-cita harus belajar seni mendongeng dan menerapkannya dalam penulisan blog. Anda juga bisa menyantumkan pesan moral atau pelajaran penting di setiap akhir tulisan Anda.

Kemudian, tekan detilnya. Pembaca cenderung tidak menyukai hal yang bersifat tanggung atau lebih menyukai hal detil. Anda dapat memberikan informasi detil kepada pembaca, misalnya menyertakan tips bermanfaat, perbandingan harga, dan sebagainya.

Cara selanjutnya, buatlah konten untuk jangka panjang. Tidak singkat waktu yang ditempuh untuk menjadi blogger, bahkan terbilang membutuhkan banyak waktu dan upaya. 

Upayakan membuat konten blog yang tidak mudah basi dan berkualitas, dan bangunlah jaringan untuk dapatkan pembaca setia. Jaringan komunikasi dengan pembaca dapat Anda bangun melalui milis dan beragam media sosial.




Komentar